Pengaruh Terapi Murottal Al-Qur'an Pada Penurunan Tingkat Kecemasan Dalam Asuhan Keperawatan Pasien Pre-Operasi Di Ruang Bedah Pre-Op RSUD Prof. DR. Aloei Saboe Kota Gorontalo

Husain Rahmat, Nikmawati Puluhulawa

Abstract


ABSTRAK

Latar belakang:  Pembedahan menjadi salah satu stressor bagi individu yang menjalaninya, jika dilihat dari sudut pandang keperawatan jiwa prosedur pembedahan akan menimbulkan krisis situasi berupa gangguan internal yang akan meningkatkan ketegangan dan kecemasan seseorang (ansietas) (Hawari, 2021). Peran perawat sangat diperlukan guna memahami, memberikan informasi serta dorongan yang dapat membantu menyingkirkan kecemasan dan kekhawatiran tersebut. Perlunya perawat dalam mempersiapkan pasien sebelum melakukan prosedur pembedahan baik secara fisik maupun psikologinya. Terapi murottal Al-Qur’an merupakan intervensi komplementer dengan menggunakan bunyi lantunan Al-Qur’an sebagai penyembuhan (Septadina et al., 2021). Terapi murottal memiliki efek yang sama seperti terapi musik yaitu memberikan efek relaksasi dan dapat menurunkan tingkat kecemasan (ansietas). Lantunan Al-Qur’an yang diperdengarkan akan menstimulus otak untuk memproduksi zatzat kimia yaitu neuropeptide. Molekul ini berupa peningkatan produksi hormon ? endorfin yang selanjutnya akan ditransmisikan ke dalam reseptor – reseptor yang ada di beberapa organ tubuh sehingga dapat memberikan umpan balik positif berupa penurunan tekanan darah, memperlambat pernafasan dan denyut nadi serta meningkatnya aktivitas gelombang otak alpha (Septadina et al., 2021).

Metode: Penelitian ini menggunakan desain Quasi Ekperiment Pre-Post One Group. Penelitian ini dilaksanakan di Ruangan Perawatan Bedah Pre-Operasi RSUD Prof. Dr. H. Aloe Saboe Kota Gorontalo. Sampel diambil dengan teknik simple random sampling dengan menggunakan rumus slovin dan mendapatkan jumlah sampel sebanyak 15 responden.

Hasil: Peneliti mengidentifikasi bahwa setelah dilakukan terapi murottal Al-Qur’an pada pasien pre-operasi selama 15 menit, dapat memberikan perngaruh terhadap penurunan tingkat kecemasan pasien pre-operasi di ruang perawatan bedah pre-op,  tingkat kecemasan sebelum terapi murottal Al-Qur’an menunjukkan Kecemasan Sedang sebanyak 7 responden, Kecemasan Berat 8 responden. tingkat kecemasan setelah terapi murottal Al-Qur’an  menunjukkan Kecemasan Ringan sebanyak 7 responden, Kecemasan Sedang 6 responden, Kecemasan Berat 2 responden.

Kesimpulan: Terdapat pengaruh terapi murottal Al-Qur’an terhadap penurunan tingkat kecemasan pada pasien pre-operasi di ruang bedah pre-op RSUD Prof. Dr. H. Aloe Saboe Kota Gorontalo.

Kata kunci :  Tingkat Kecemasan, Terapi Murottal Al-Qur’an

Full Text:

PDF

References


Ainunnisa, K. (2020). Hubungan Antara Jenis Kelamin dengan Tingkat Kecemasan pada Pasien Gagal Jantung. Skripsi Thesis.

Ali, I. (2016). Khasiat & Manfaat Kitolod.

Atmaja, B. P., & Saputra, A. F. (2020). Pengaruh Terapi Murottal Al – Qur ’ a N Terhadap Penurunan Kecemasan Pada Pasien Pre-Op Katarak. Jurnal Darul Azhar, 9(1), 1–8.

Ayuni, D. Q. (2020). Buku Ajar Asuhan Keperawatan Keluarga Pada Pasien Post Operasi Katarak. Pustaka Galeri Mandiri.

Asrul. 2023. “Efektivitas Terapi Murottal Al- Quran Terhadap Kecemasan Pasien Pre Operasi.” Jurnal Ilmiah Kesehatan Sandi husada, 129–35.

Astuti Setyaningsih, Dwi, Ida Ariyanti, Dhita Aulia Octaviani, Frisca Dewi Yunadi, Bidan VK RSUD

Darmadi, S., & Armiyati, Y. (2019). Murottal and Clasical Music Therapy Reducing Pra Cardiac Chateterization Anxiety. South East Asia Nursing Research, 1(2), 52. https://doi.org/10.26714/seanr.1.2.2019.52-60

Daud, N. F., & Sharif, Z. (2018). Effect of Listening to the Al-Quran on Heart Sound. IOP Conference Series: Materials Science and Engineering, 341(1). https://doi.org/10.1088/1757-899X/341/1/012023

Dinkes Jateng. (2019). Profil Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Tahun 2019.

Dwi Nur Anggraeni, Isti Antari, dan Ria Arthica. 2023. “Pengaruh Terapi Murottal Al-Qur’an Surah Ar-Rahman Terhadap Kualitas Tidur Lansia Di Upt Rumah Pelayanan Lanjut Usia Terlantar Budhi Dharma Yogyakarta.” Journal of Health (JoH) 10 (1): 079–085. https://doi.org/10.30590/joh.v10n1.577

Firdaus, Firdaus, Rahmadaniar Aditya Putri, dan Andini Hardiningrum. 2021. “The Effect Of Listening To Quran Recitation On Social-Emotional Development In Pre-School Children During Covid-19 Pandemic.” Journal of Health Sciences 14 (02): 112–16. https://doi.org/10.33086/jhs.v14i02.1826.

Hawari, D. (2015). Manajemen Stres, Cemas, dan Depresi. FKUI.

Mulastin, M., & . S. (2019). Influence of Murottal Al-Qur’an Ar-Rahman Letter to Decrease of Blood Pressure of Pregnant Women with Preeclampsia. KnE Social Sciences, 2019, 104–108. https://doi.org/10.18502/kss.v3i18.4703

Margono Soekardjo Purwokerto, Poltekkes Kemenkes Semarang, dan Kebidanan STIKES Al-Irsyad al-Islamiyyah Cilacap. 2020. “Terapi Murrotal Al-Mulk Dalam Penurunan Kecemasan Ibu Dengan Pre Eklamsi.” Jurnal Kebidanan 6 (3): 388–93.

Maghfiroh, Halima Aulia Ita. 2019. “Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kecemasan Pada Pasien Pre Operasi Dengan General Anastesi di RSUD Kabupaten Temanggung.”

Nurkhasanah, Citrayuli. 2021. “Pengaruh Terapi Musik Klasik Dan Murottal Al-Qur’an Terhadap Tingkat Kecemasan Pasien Sebelum Ekstraksi Gigi Di Klinik Bedah Mulut RSGM Universitas Jember.” Digital Repository Universitas Jember.

Potter, P. A., Perry, A. G., Stockert, P. A., Hall, A. M., Crisp, J., Douglas, C., Robeiro, G., & Waters, D. (2019). Fundamentals of Nursing Vol 1- 9th Edisi Indonesia (E. Novieastari, K. Ibrahim, S. Ramdaniati, & D. Deswan (eds.); 9th ed.). Elsevier.

Parman, Rasyidah Az, Sutinah, Agus Triyanto. 2019. “Perubahan Tingkat Kecemasan Pasien Pre Operasi Dengan Terapi Murottal Al-Qur’an di RSUD Raden Mattaher Jambi.” Scientia Journal 8 (1): 191–96.

Salsabila, M. P., & Nugroho, H. A. (2021). Penurunan Kecemasan Pada Pasien Gagal Jantung Kongestif Melalui Pemberian Terapi Murottal Al-Qur’an. Ners Muda, 2(3). https://doi.org/10.26714/NM.V2I3.6283

Septadina, Roflin, Rianti, & Shafira. (2021). Terapi Murottal Al-Qur’an untuk Menurunkan Ansietas dan Memperbaiki Kualitas Tidur. In NEM.

Shahliantina & sahuri. 2022. “Pengaruh Terapi Murottal Al- Qur ’ an Ar -Rahman Terhadap Tingkat Kecemasan Pasien Pre Operasi Fraktur Ekstremitas Bawah the Effect of Murottal Therapy of the Al- Qur ’ an Surah Ar-Rahman on Anxiety Levels in Preoperative Lower Extremity Fracture Patients” 18: 1–10.

Syamdarniati. 2022. “Pengaruh Terapi Murottal Al-Qur’an Surat Al-Fatihah, Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas Terhadap Tingkat Kecemasan Pasien Pre-Operasi” 4 (November): 1377–86.

Yanti, Fitri, Dkk. 2022. “Literatur Review : Pengaruh Pemberian Terapi Murotal Terhadap Tingkat Kecemasan Pada Pasien Dewasa” 2 (2): 361–74.




DOI: https://doi.org/10.35720/tscners.v10i01.610

Article Metrics

Abstract viewed : 5 times
PDF files downloaded : 2 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.
slot online slot gacor slot