HUBUNGAN PEMBERIAN INFORMASI PENYAKIT JANTUNG TERHADAP KECEMASAN KELUARGA PASIEN DI RUANG ICU RUMAH SAKIT MARDI RAHAYU KUDUS

Sudarsih Sudarsih, Biyanti Dwi Winarsih, Heriyanti Widyaningsih

Abstract


Latar Belakang; Pelayanan di ruang ICU diberikan kepada pasien dengan kondisi kritis yang membutuhkan pelayanan, pengobatan dan observasi secara ketat. Selama menjalani keperawatan kritis (ICU), pasien dan anggota keluarga mempunyai beban mental emosional berbeda. Kecemasan terjadi sebagai respon emosional ketika pasien atau keluarga merasakan ketakutan, yang diikuti beberapa tanda dan gejala. Kecemasan timbul karena kurangnya informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pemberian informasi penyakit jantung terhadap kecemasan keluarga pasien di Ruang ICU Rumah Sakit Mardi Rahayu Kudus.

Metode; Jenis penelitian bersifat korelasi dengan desain cross sectional. Populasi penelitian ini adalah keluarga pasien yang dirawat di ICU RS Mardi Rahayu Kudus. Teknik sampling dengan purposive sampling sehingga besar sampel sebanyak 27 responden. Pengumpulan data dengan kuesioner. Analisa data secara statistik dengan uji Chi Square.

Hasil; Hasil analisa Chi Square mendapatkan nilai p 0,002.

Kesimpulan; Terdapat hubungan antara pemberian informasi penyakit jantung dengan tingkat kecemasan keluarga di Ruang ICU Rumah Sakit Mardi Rahayu Kudus  

 

Kata Kunci : Pemberian Informasi, Kecemasan, Keluarga, Penyakit Jantung, ICU.

Full Text:

Full Text


DOI: https://doi.org/10.35720/tscs1kep.v7i01.327

Article Metrics

Abstract viewed : 463 times
Full Text files downloaded : 204 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.
slot online slot gacor slot